Asuka Car TV Luncurkan Head Unit dengan Fitur Voice Command Bahasa Indonesia

OTO Mounture — Asuka Car TV meluncurkan produk terbarunya, BM-Series 3 yang dibanderol dengan harga Rp11,5 juta. Produk anyar ini hadir dalam dua pilihan tipe ukuran layar sentuh, yaitu Asuka BM-310 (10 inch) dan BM-309 (9 inch) dengan dilengkapi tuner tv digital.

Marketing Manager Asuka Car TV, Albert Lim, mengatakan bahwa biasanya pemilik kendaraan menikmati ukuran 7 inch untuk setiap head unit OEM, namun sekarang ini para produsen sudah menciptakan head unit ukuran 9 dan 10 inch universal.

“Head unit ini bisa dipasang di hampir semua jenis mobil yang ada di pasar Indonesia. Head unit Asuka BM-310 dan BM-309 dapat menjadi pilihan head unit Android terbaik di kelas premium,” ungkapnya melalui keterangan tertulis, baru-baru ini.

Ia menambahkan, head unit Asuka BM-Series 3 menyematkan fitur terkini Voice Command Bahasa Indonesia serta fitur split screen yang memudahkan navigasi dan musik sekaligus dalam satu layar.

“Spesifikasi yang dimiliki sangat tinggi di kelas premium, dengan OS Android 10.0 dan RAM 4GB serta flash memory ROM sebesar 64G,” jelasnya.

Head unit ini diklaim memiliki teknologi terkini seperti fitur online navigation dan kecerdasan voice command berbahasa Indonesia dengan menyebutkan ‘Hai, Asuka!’. Ada lebih dari 10 perintah suara bahasa Indonesia yang dapat dimengerti oleh BM-Seri 3, seperti ‘Buka TV’ atau ‘Buka Radio FM 92.40’.

Bicara kualitas suara dan gambar, head unit baru ini hadir dengan software Audio Digital Signal Processor (DSP) dan video display 4K UHD dengan layar IPS. BM-Seri 3 ini juga dapat menerima siaran TV Digital Terestrial maupun satelit dengan gambar yang jernih, sekalipun mobil sedang melaju dalam kecepatan tinggi hingga 160 kilometer per jam. (OM/RIL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *