Cara Matikan EPB untuk Parkir Paralel di Wuling Cloud EV

OTO Mounture — Belakangan ini, penggunaan rem tangan elektrik atau Electric Parking Brake (EPB) pada kendaraan telah banyak digunakan pada mobil-mobil keluaran terbaru.

Rem tangan berbentuk tombol ini seakan menjadi fitur wajib untuk kendaraan-kendaraan lansiran terbaru tersebut. Selain membuat lebih estetika dalam hal tampilan, penggunaan rem tangan elektrik juga membuat pengendara lebih mudah dalam penggunaannya.

Termasuk yang digunakan pada mobil listrik terbaru dari Wuling Motors yakni Cloud EV. Penggunaan rem tangan ini tidak memerlukan tenaga untuk menarik tuasnya, tetapi cukup menekan tombol di dasbor yang berada di bawah kemudi.

Kendati terlihat lebih mudah dan ringkas, namun nyatanya masih banyak pengguna kendaraan yang masih belum paham mengenai beberapa teknik untuk mematikan rem tangan elektrik tersebut, terutama saat dalam kondisi untuk parkir paralel.

Parkir paralel sendiri mengharuskan pemilik kendaraan untuk tidak mengaktifkan rem tangan, agar sewaktu-waktu mobil bisa dipindah atau didorong saat mobil lain akan keluar.

BACA JUGA:

Seharian Bareng Wuling Cloud EV, Ini Kesannya

Bluebird Kenalkan Taksi Listrik Terbaru di PEVS 2024

Lantas, ketika akan melakukan parkir secara paralel, di mana rem tangan diminta untuk tidak digunakan maka pemilik kendaraan yang belum mengetahui secara detail pastinya akan kesulitan untuk mematikan fitur ini.

Pada Wuling Cloud EV, pemilik kendaraan perlu melakukan beberapa langkah untuk bisa mematikan fitur EPB tersebut saat akan melakukan parkir paralel.

Langkah pertama, sebelum mematikan mesin kendaraan, pengemudi harus memastikan terlebih dahulu posisi tuas transmisi berada di posisi N (Netral).

Selanjutnya, Anda bisa menekan dan menahan tombol EPB di dasbor. Lalu, sembari menahan tombol EPB, tekan Emergency Power Button untuk mematikan mobil.

Setidaknya pemilik kendaraan perlu melakukan beberapa langkah untuk bisa mematikan fitur EPB tersebut saat akan melakukan parkir paralel. Pertama, sebelum mematikan mesin, pengemudi perlu memposisikan transmisi pada huruf N (netral).

“Selalu pastikan posisi transmisi di posisi netral, sebelum menekan tombol EPB (Electric Parking Brake) yang letaknya ada di bawah dekat setir,” tutur Product Planning Wuling Motors, Danang Wiratmoko di Jakarta, Jumat, 3 Mei 2024.

(om/ls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *