Jetour Pangkas Harga Dashing dan X70 Plus

Jetour
Foto: OTO Mounture/Luchito Sangsoko

OTO Mounture — Jenama otomotif asal Tiongkok, Jetour melakukan pemangkasan harga untuk dua modelnya di Indonesia, yakni Jetour Dashing dan Jetour X70 Plus.

Kini, kedua model di segmen sport utility vehicle (SUV) itu ditawarkan dengan harga lebih kompetitif yaitu di bawah Rp400 juta.

Untuk harga baru Jetour Dashing dibanderol Rp359,7 juta atau turun Rp44 jutaan di mana sebelumnya diberi harga Rp403,8 juta. Sedangkan Jetour X70 Plus kini diberi harga Rp396,2 juta, turun Rp22,6 juta dari harga sebelumnya Rp418,8 juta.

Moch Ranggy Radiansyah, Marketing Director PT Jetour Motor Indonesia, mengatakan penyesuaian harga ini diambil setelah melakukan riset terhadap konsumen selama dua bulan terakhir serta berdasarkan respon pasar saat ajang IIMS 2025 lalu.

BACA JUGA:

Mitsubishi Xforce HEV Resmi Meluncur di Thailand

PEVS 2025: Dorong Penggunaan Kendaraan Listrik Berkelanjutan

“Banyak konsumen yang lebih memilih benefit berupa harga lebih kompetitif dibanding promo lainnya,” tuturnya pada acara Buka Bersama Media di Jakarta, Kamis, 20 Maret 2025.

Kendati mengalami penurunan harga, Jetour menjamin konsumennya akan tetap mendapatkan seluruh keuntungan yang didapat jika membeli kedua SUV tersebut, mulai dari garansi hingga jasa servis.

Mulai dari garansi mesin 10 tahun atau 1 juta kilometer, garansi kendaraan 6 tahun tanpa batasan kilometer, hingga gratis servis selama tiga tahun.

Adapun Jetour Dashing dan X70 Plus yang dipasarkan di Indonesia merupakan rakitan lokal secara Completely Knocked Down (CKD) di pabrik milik PT Handal Motor Indonesia di Bekasi, Jawa Barat.

(om/ril)

, , , , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *