ADM Gelar Program Daihatsu Setia, Hadiah Total Rp60 Juta

OTO Mounture — PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengajak konsumennya untuk berbagi cerita, melalui program bertajuk Daihatsu Setia.

Pada program ini, pengguna setia Daihatsu dapat berbagi momen, kenangan, atau cerita berkesan bagi mereka melalui kompetisi membuat konten seru berupa foto atau video yang dapat dibagikan melalui media sosialnya selama periode 15 November 2022 – 28 Februari 2023, dengan hadiah total sebesar Rp60 juta.

Selain pemenang utama, kompetisi ini juga menyediakan hadiah hiburan berupa total lima smartphone, serta hadiah mingguan bagi pemenang yang beruntung dengan masing-masing pemenang mendapatkan Rp250.000.

BACA JUGA: Daihatsu dan Komunitas Terios Indonesia Gelar Kegiatan Sosial di TN Ujung Kulon

Domestic Marketing Division Head PT ADM, Rudy Ardiman, mengatakan Daihatsu Setia merupakan salah satu program rutin yang digelar Daihatsu setiap tahun sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia pengguna mobil Daihatsu di seluruh Indonesia.

Ia mengatakan, Daihatsu ingin memberikan sebuah aktivitas menyenangkan yang bisa menjangkau semua kalangan terutama bagi konsumen penyuka dunia konten juga media sosial, serta dinarasikan dengan berbagi momen seru yang berkesan bersama Daihatsu.

“Kami berharap program kompetisi Daihatsu Setia dapat memberikan pengalaman dan inspirasi bagi pelanggan dengan membagikan konten positif di media sosial lewat cerita dan momen berkesannya bersama mobil Daihatsu. Peserta dapat berpartisipasi dengan semangat dan membagi kisahnya untuk kita semua,” katanya melalui keterangan resmi.

BACA JUGA: Daihatsu Kembali Jadi Sponsor Utama Turnamen Bulu Tangkis Indonesia Masters

Bagi konsumen Daihatsu yang ingin mengikuti kompetisi ini, dapat langsung membagikan foto dan video yang menceritakan momen atau kenangan menarik bersama mobil Daihatsu sebagai konten untuk diunggah melalui media sosial pribadi seperti, Facebook, Instagram, Twitter, atau Tik Tok, serta melakukan mention dan tag ke media sosial @daihatsuind, dan menambahkan hashtag #DaihatsuSetia2022 dan #DaihatsuSetia.

Konten yang dikirimkan juga tetap menjaga norma sosial, serta tidak mengandung unsur kekerasan, politik, pornografi, penghinaan ataupun pelecehan terhadap SARA dan latar belakang lainnya yang bersifat pribadi. (OM/RIL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *