OTO Mounture — Genap 50 tahun Suzuki hadir di kancah otomotif Indonesia pada tahun ini. Jenama asal Jepang itu, merajut pasar Indonesia dengan berbagai produk unggulan baik sepeda motor, mobil, hingga mesin tempel.
Berawal pada 1970, Suzuki hadir pertama kali di Indonesia melalui dua produk sepeda motor mereka, yaitu A100, dan FR70. Selang 6 tahun kemudian, pabrikan berlambang huruf ‘S’ ini mulai memproduksi kendaraan roda empat pertamanya di Tanah Air, yakni Pick Up Carry ST10 untuk kendaraan komersial, dan Fronte untuk kendaraan penumpang.
Kehadiran model Carry rupanya disambut positif oleh masyarakat Indonesia, dan menjadikan Suzuki dikenal. Bak gayung bersambut, Suzuki kembali menghadirkan generasi kedua Carry yang diberi nama Super Carry ST20 pada 1977.
Direktur Marketing 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Donny Saputra, mengakui bahwa memang sejarah kehadiran Suzuki di Indonesia tidak bisa dilepaskan dari Carry.
“Kalau lihat sejarahnya, kami membawa mobil Suzuki ke Indonesia, pertama yang diperkenalkan adalah Suzuki Carry. Pertama kali dijual di Manado mobil ini diinisiasi Bapak Soebronto Laras untuk membantu para petani cengkeh di sana pada tahun 1970-an,” katanya pada acara Ngobrol Virtual yang dihelat Forum Wartawan Otomotif (Forwot), beberapa waktu lalu.
Selain Carry, Suzuki pun menghadirkan berbagai produknya selama periode 1977-1979, seperti kendaraan serbaguna Jimny LJ80 pada 1979 serta produk roda dua, GP100, GP125,dan TS100. Pada era 1980-an, Suzuki kembali meluncurkan berbagai produknya, baik generasi lanjutan Carry, Jimny, hingga menambah model baru, yaitu RC80 untuk sepeda motor pada 1984, dan mobil Forsa (1985).
Pada era 1990-an, Suzuki memperkuat pasarnya di Indonesia dengan menghadirkan banyak produk baru, sebut saja Suzuki Carry Futura, Esteem, Vitara, dan Katana pada segmen roda empat, serta pada segmen roda dua, diantaranya RG 1.6, Crystal, TRS X2, Tornado, dan TS 125. Menariknya, pada tahun 1994, Suzuki membuat divisi outboard dengan memasarkan mesin 2-tak DT 15.
Selama periode 1994 hingga saat ini, Suzuki telah menelurkan banyak model kenamaan di Indonesia, antara lain Shogun, Smash, FU 125 Rider, Nex, Sidekick, Baleno, Karimun, Escudo, APV, Jimny, Ertiga, New Carry hingga yang paling terbaru, XL7.
Tak melulu soal produk, Suzuki juga berkontribusi besar pada lini perekonomian Indonesia dengan pembangunan 4 pabrik perakitannya di kawasan Tambun, dan Cikarang, Jawa Barat. Selain itu, rapor ekspor Suzuki juga terbilang moncer.
Terakhir, selama periode Januari – Agustus 2020, Suzuki berhasil mengapalkan sebanyak 24.309 unit. Angka ini meningkat 12,2 persen, jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar 21.673 unit. (OM/RIL)