Suzuki Klaim Biaya Perawatan Ignis Terjangkau

OTO Mounture — Dari beragam jenis mobil penumpang yang dipasarkan di Indonesia, city car menjadi salah satu segmen yang memiliki banyak penggemar. Bukan hanya menawarkan dimensi yang kompak dan efisiensi konsumsi bahan bakar, biaya perawatan city car disebut juga terjangkau.

Salah satu produsen otomotif yang memasarkan city car ialah PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), dengan model andalannya Ignis. Mobil ini diklaim memiliki biaya perawatan cukup terjangkau, bahkan Suzuki memberikan jasa servis secara cuma-cuma hingga jarak tempuh 50 ribu kilometer.

Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT SIS, mengatakan bahwa biaya perawatan city car sangat kompetitif untuk konsumen. Segmen city car memang biaya perawatannya terhitung tidak mahal.

“Kami di Suzuki akan memberikan jasa servis gratis untuk konsumen. Jaringan bengkel Suzuki pun sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Jadi, memilki city car sangat menguntungkan dari segi biaya perawatan dan tentunya value for money,” katanya melalui keterangan resmi.

BACA JUGA: Cuma Rp53 Ribuan per Hari, Ini Estimasi Biaya Kepemilikan New Ignis versi Suzuki

Hariadi mengungkapkan bahwa umumnya, ketika mobil sudah menempuh jarak 10 ribu kilometer, konsumen dapat mengganti komponen seperti filter oli dan oli mesin. Saat menempuh jarak 20 ribu kilometer, komponen yang diganti sedikit lebih banyak, yaitu busi, filter oli, oli mesin.

Pada jarak 30 ribu kilometer, lanjut dia, hanya memerlukan penggantian filter oli dan oli mesin kembali. Selanjutnya, saat jarak tempuh mencapai 40 ribu kilometer, konsumen dapat melakukan penggantian engine coolant, filter udara, oli mesin, oli transmisi, brake fluid, busi, dan filter oli.

Sedangkan pada saat perawatan 50 ribu kilometer, konsumen perlu mengganti filter oli dan oli mesin kembali saja. Saat melakukan servis dari 10 ribu sampai 50 ribu kilometer tersebut, konsumen hanya akan dikenakan biaya penggantian komponen saja, tanpa dikenakan biaya jasa servis/perbaikan.

Selama perawatan di bengkel resmi sejak 1.000 hingga 50 ribu kilometer, setiap mobil juga dilakukan 23 item check, untuk memastikan kondisi mobil dalam keadaan baik.

Jika ditotal, biaya perawatan berkala Ignis dari periode 60 ribu hingga 100 ribu kilometer berkisar di angka Rp4 jutaan. Total biaya tersebut sudah termasuk biaya jasa servis dan untuk pembelian komponen yang harus diganti karena usia pakainya sudah habis, seperti oli mesin, filter oli, filter udara, busi, oli transmisi, brake fluid, dan radiator coolant.

“Biaya ini merupakan salah satu yang cukup terjangkau dibandingkan dengan biaya perawatan mobil pada segmentasi lain,” kata Hariadi.

Gambaran biaya perawatan itu disebut menjadi upaya dan komitmen Suzuki untuk selalu memberikan pelayanan terbaik dan terjangkau bagi konsumen, terutama dalam hal purna jual, baik untuk model city car maupun model-model lainnya. (OM/RIL)

, , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *