
OTO Mounture — Pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 telah resmi dibuka pada 22 November 2024 di ICE, BSD, Tangerang. Pada perhelatan yang digelar hingga 1 Desember 2024 itu, Wuling Motors turut berpartisipasi.
Pada GJAW 2024, Wuling menghadirkan beragam promo istimewa. Mulai dari Worry-Free Bersama Wuling EV, Berani Lebih Bersama Wuling SUV, Lucky Dip dengan aneka hadiah menarik, bunga ringan, gratis asuransi sampai dengan undian yang berhadiah utama Wuling BinguoEV.
Marketing Operation Director Wuling Motors, Ricky Christian, mengatakan sepanjang bulan Januari hingga Oktober 2024, Wuling menorehkan prestasi gemilang melalui penjualan lebih dari 16 ribu unit dengan market share 2,3%.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya pada periode yang sama, pencapaian angka penjualan ini terbilang baik.
“Selain itu dengan peningkatan penjualan yang konsisten pada semester kedua ini, kami optimis kondisi pasar otomotif akan terus bertumbuh hingga penghujung tahun,” katanya pada acara pembukaan booth Wuling Motors di GJAW 2024, Jumat, 22 November 2024.
BACA JUGA:
Aion V Resmi Diperkenalkan ke Pasar Indonesia, Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2024
SUV Listrik Offroad Chery J6 Resmi Meluncur, Dibanderol Mulai Rp498 Jutaan
Sementara Maulana Hakim, Aftersales Director Wuling Motors, menuturkan bahwa pihaknya dengan bangga menghadirkan terobosan baru yang menjadikan Wuling sebagai pelopor garansi seumur hidup untuk komponen inti kendaraan hybrid.
“Program ini dirancang khusus untuk memberikan perlindungan khusus bagi konsumen New Almaz RS Hybrid,” pungkasnya.
Garansi seumur hidup untuk komponen inti New Almaz RS Hybrid berlaku bagi unit kepemilikan tangan pertama yang digunakan secara pribadi, dengan pemakaian tidak lebih dari 30.000 kilometer per tahun, serta wajib menjalani perawatan berkala di bengkel resmi menggunakan suku cadang asli.
Sebagai tambahan, garansi tidak berlaku jika komponen inti mengalami kerusakan akibat modifikasi, tabrakan, atau kecelakaan yang berdampak langsung pada komponen tersebut.
(om/ls)