Mengulik Sisi Perubahan dari New Mitsubishi Xpander Cross

OTO Mounture — Salah satu produk terbaru yang diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada November 2021 lalu, yakni New Mitsubishi Xpander Cross terlihat memang tidak ada perubahan berarti pada sisi eksterior.

Namun, kendaraan besutan pabrikan berlambang tiga berlian itu membenamkan banyak hal baru yang bisa ditemukan di New Mitsubishi Xpander Cross terutama pada sisi interior dan juga fitur-fiturnya.

Sebut saja jok kulit yang disematkan memiliki fungsi khusus, yaitu menolak paparan sinar matahari yang panas, di mana penumpang dan pengemudi New Mitsubishi Xpander Cross tetap akan terasa nyaman, meskipun memarkirkan mobil mereka di luar ruangan.

Fitur lainnya adalah USB Port Type C yang kini semakin banyak digunakan di ponsel-ponsel pintar keluaran baru, palang kemudi baru, head unit baru berukuran 9 inci yang sudah terkoneksi Android Auto dan Apple Car Play.

Director of Aftersales Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Eichiro Hamazaki mengatakan, perubahan juga terjadi pada bagian suspensi dan transmisi. Tujuannya, untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik dan nyaman serta efisiensi tinggi.

“Perubahan dari suspensi dilihat dari ukuran shock absorber belakang yang lebih tinggi, diambil dari Pajero Sport. Lainnya High performance bar yang ada di Xpander dan Xpander Cross menggunakan desain mobil eropa,” ujarnya pada diskusi virtual, baru-baru ini.

Dengan ubahan yang diterima, Eichiro meyakini, pengemudi dapat merasakan sensasi berkendara yang lebih baik lagi dari model sebelumnya. “Berkat perubahan ini driving akan lebih nyaman, stabil di jalan yang kurang halus dan kasar. Jadi sesuai dengan kondisi jalan di Indonesia,” tutup Eichiro.

Sementara General Manager of Product Strategy Division MMKSI, Guntur Harling, mengungkapkan bahwa desain eksterior New Xpander Cross masih mengusung model lama, dikarenakan untuk mempertahankan kesan sport utility vehicle (SUV).

“Untuk eksterior dipertahankan yang sekarang dengan imej yang lebih tough dengan bentuk shade yang grill dan wheel arch yang besar. Jadi kesan SUV tetap dipertahankan. Ubahan yang dilakukan sebagian besar dilakukan di sisi interior dan transmisi yang menggunakan CVT,” jelas dia. (OM/LS)

, , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *