OTO Mounture — Melakukan inovasi dalam berbisnis merupakan suatu hal yang harus dilakukan agar tidak tergerus dengan perkembangan pasar. Selain itu, ketatnya persaingan di dunia usaha membuat kehadiran inovasi baru menjadi syarat mutlak.
Tak terkecuali bisnis jual beli mobil bekas, yang juga membutuhkan inovasi-inovasi agar tetap memberikan pelayanan terbaik bagi konsumennya di tengah ramainya persaingan.
Chief Operating Officer Mobil88, Sutadi, mengatakan bahwa persaingan di bisnis mobil bekas semakin hari semakin ramai berbarengan dengan pertumbuhan mobil baru. Selain itu, taraf ekonomi masyarakat Indonesia pun semakin tumbuh yang membuat bisnis mobil bekas menjadi menggiurkan.
“Mobil ini sebuah kebutuhan, dengan penduduk 270 juta jiwa itu rasanya bisnis otomotif makin bergairah. Gulanya makin banyak semut makin banyak, artinya kemapanan penduduk Indonesia makin baik,” ungkapnya pada acara diskusi virtual yang dihelat Forum Wartawan Otomotif (Forwot), Selasa, 30 November 2021.
Ia pun mengaku optimistis bisnis mobil bekas akan terus mengalami perkembangan. Dan keyakinan itulah yang membuat Mobil88 menghadirkan inovasi berupa platform digital untuk jual beli mobil bekas, yaitu Mo88i.
Platform ini hadir pada medio September 2021 lalu, yang mana Mo88i menyediakan layanan mulai dari inspeksi mobil, estimasi harga penawaran, hingga pengajuan dalam hal pembiayaan, dan asuransi kendaraan yang terintegrasi dengan ekosistem Astra.
Sutadi, menjelaskan hadirnya Mo88i ini merupakan masukan dari pelanggan, di mana pihaknya sebelum meluncurkan platform digital itu telah melakukan riset terlebih dahulu.
“Kalau dibilang ikut-ikutan (masuk ke ranah digital) kita nggak juga karena sebelumnya kita ada Estore, tapi concern kita melihat kebutuhan pelanggan, kaitannya setiap kali ada masukan pelanggan itu menjadi sebuah isu atau perbaikan dalam hal bisnis kita,” ujarnya.
Mo88i sendiri memberikan kemudahan untuk konsumennya dalam hal bertransaksi mobil bekas dengan mudah, cepat, aman, dan terpercaya. Mobil88 juga menggandeng Grup Astra seperti Astra Credit Companies (ACC), Asuransi Astra, dan Astra Car Valuation (ACV) untuk memberikan pengalaman transaksi end-to-end dalam satu aplikasi kepada konsumen. (OM/LS)