OTO Mounture — Daihatsu Indonesia kembali menjadi sponsor utama turnamen bulu tangkis internasional, Indonesia Masters 2021. Turnamen yang akan digelar di Nusa Dua, Bali, pada 16-21 November 2021 ini menyediakan total hadiah sebesar 600 ribu dolar AS atau setara Rp8,5 miliar.
Promotion Department Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Eko Priyanto, mengucapkan terima kasih kepada BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia), PBSI (Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia), seluruh masyarakat, serta para pemangku kepentingan atas komitmen besarnya dalam penyelenggaraan turnamen ini.
“Kami berharap turnamen ini dapat memberikan kesuksesan terbaik kepada para pemain Daihatsu Indonesia Masters 2021,” tuturnya pada acara jumpa pers virtual, Senin, 15 November 2021.
Pada gelaran kali ini, turnamen bulutangkis Daihatsu Indonesia Masters 2021 mengalami peningkatan level menjadi BWF World Tour Super 750, dari yang sebelumnya BWF World Tour Super 500. Namun, karena situasi pandemi, maka turnamen ini akan berlangsung dalam sistem bubble (gelembung) dan tanpa dihadiri penonton.
Nantinya, terdapat beberapa pemain bulu tangkis kelas dunia yang akan berlaga di turnamen ini, seperti Greysia Polii dan Apriyani, Marcus dan Kevin, Praven dan Melati, Anthony Ginting, serta pemain top lainnya dari mancanegara.
Eko, mengatakan bahwa Daihatsu Indonesia memiliki komitmen tinggi dalam membangun olahraga bulu tangkis Tanah Air. Selain menjadi sponsor utama turnamen Daihatsu Indonesia Masters, jenama asal Jepang itu juga bekerja sama dengan sejumlah pihak untuk melakukan pembinaan pada bibit-bibit muda bulutangkis di Indonesia.
Kerja sama atau kegiatan yang dilakukan untuk pembinaan bulu tangkis itu antara lain menyelenggarakan turnamen bulutangkis berskala nasional melalui Daihatsu ASTEC Open (Alan Susy Technology), sejak tahun 2016.
Turnamen yang dimulai secara lokal ini diadakan di hingga 10 kota besar di Indonesia sebagai wadah bagi para pemain muda berbakat dan berpotensi untuk berkiprah di cabang bulutangkis bekerjasama dengan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI).
Daihatu meresmikan klub bulu tangkis di Indonesia lewat Daihatsu Candra Wijaya International Badminton Center di Tangerang pada tahun 2018, untuk mengembangkan atlit bulutangkis Indonesia sejak usia dini. (OM/RIL)