Resmi Diperkenalkan, Suzuki Grand Vitara Sudah Bisa Dipesan

OTO Mounture — Memanfaatkan momen pembukaan perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) langsung tancap gas dengan memperkenalkan produk terbaru dengan nama legendaris, Suzuki Grand Vitara di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Kamis, 16 Februari 2023.

Model anyar ini hadir dengan dibekali teknologi pintar, Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS), di mana Grand Vitara disebut menjadi mobil dengan teknologi elektrifikasi di kelas Medium Sport Utility Vehicle (MSUV).

Sales Marketing Director Suzuki Indonesia, Matsushita Ryohei, menuturkan bahwa hadirnya Grand Vitara kembali mengaspal di Indonesia merupakan sebuah wujud komitmen kuat dari Suzuki dalam mengakomodir kebutuhan masyarakat Indonesia akan SUV pintar dengan kualitas terbaik dilengkapi kemajuan teknologi.

Menurutnya, saat ini ada pergerakan tren dan kebutuhan di industri otomotif dengan mendominasinya SUV di Indonesia. Selain itu, kata dia, kesadaran masyarakat terhadap kendaraan yang ramah lingkungan juga terus meningkat.

“Dengan studi komprehensif dan mendalam, kami berinovasi memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut dengan menghadirkan kembali salah satu SUV bersejarah milik Suzuki yaitu Suzuki Grand Vitara yang menawarkan SUV premium yang dilengkapi dengan fitur terbaru yang canggih serta teknologi elektrifikasi sehingga penggunaan bahan bakar akan lebih efisien,” ujarnya pada acara peluncuran di ajang IIMS 2023, Kamis, 16 Februari 2023.

BACA JUGA: 

Suzuki Indonesia Torehkan Pencapaian 3 Juta Unit Produksi Mobil

Mau Pilih Mobil SUV, Pertimbangkan Hal Ini

Grand Vitara memiliki dimensi panjang 4.345 mm, lebar 1.795 mm dan tinggi 1.645 mm sehingga memberikan tampilan kompak namun gagah. Kelincahannya juga didukung oleh wheelbase 2.600 mm. Secara desain, Grand Vitara memberikan tampilan yang agresif namun berkelas, serta lekuk tubuh yang kokoh dan menonjolkan maskulinitas.

Untuk jantung pacunya, Grand Vitara terbaru ini menggendong mesin 1.500cc berkode K15C Dual Jet yang diklaim ramah lingkungan serta efisien. Hal tersebut ditunjang dengan penggunaan teknologi SHVS yang dapat mengoptimalkan penggunaan bahan bakar sesuai kebutuhan sekaligus menekan emisi gas buang dengan lebih baik.

Performa yang dihasilkan dari mesin tersebut sebesar 103,06 PS pada 6.000 rpm dan torsi sebesar 136,8 Nm pada 4.400 rpm disalurkan melalui 6-speed Automatic Transmission yang juga dilengkapi dengan paddle shift di balik lingkar kemudi.

Teknologi SHVS mengusung penggunaan ISG (Integrated Starter Generator) dan Lithium-ion Battery yang akan mengoptimalkan kinerja mesin K15C Dual Jet tersebut.

Adapun melalui ajang IIMS 2023 yang berlangsung di JI Expo Kemayoran pada 16 – 26 Februari 2023 ini, Suzuki pun membuka kran pemesanan Grand Vitara dengan booking fee sebesar Rp10 juta.

“Sudah bisa dipesan dengan booking fee Rp10 juta, dan waktu pengirimannya diperkirakan sekitar kuartal kedua tahun ini,” ucap Zulfikar Rafi Al Ghany, Head of Public Relations PT SIS. (OM/LS)

, , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *