
OTO Mounture — Penjualan mobil di Indonesia pada periode Maret 2025 mengalami penurunan, baik secara bulanan maupun tahunan.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), total penjualan wholesales (distribusi pabrik ke diler) tercatat sebanyak 70.909 unit, turun 5,1 persen dibandingkan Maret 2024, dan turun 1,9 persen dari Februari 2025.
Sementara itu, penjualan ritel (distribusi diler ke konsumen) tercatat sebanyak 76.582 unit, mengalami penurunan 6,8 persen dibandingkan bulan yang sama tahun lalu.
Secara kumulatif, penjualan mobil nasional pada kuartal I tahun 2025 mencapai 205.160 unit, atau turun sekitar 4,69 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
BACA JUGA:
GIIAS 2025 Siap Hadirkan Merek Otomotif Global Terlengkap
Penjualan Motor di Indonesia Turun pada Maret 2025
Adapun merek-merek asal Tiongkok seperti BYD dan Chery menunjukkan lonjakan penjualan yang signifikan. BYD mencatat kenaikan tajam sebesar 129 persen dibandingkan bulan sebelumnya, dengan total penjualan mencapai 3.205 unit, dan berhasil naik ke posisi enam, mengalahkan Hyundai.
Sementara itu, merek Jepang seperti Honda dan Suzuki justru mengalami penurunan. Penjualan Honda turun 40,4 persen dan Suzuki turun 33,4 persen secara tahunan.
Daftar 10 Merek Mobil Terlaris Maret 2025
Berikut ini adalah 10 merek mobil dengan penjualan tertinggi di Indonesia untuk periode Maret 2025 berdasarkan data wholesales:
1. Toyota – 22.476 unit
2. Daihatsu – 13.057 unit
3. Honda – 6.303 unit
4. Mitsubishi Motors – 5.769 unit
5. Suzuki – 4.442 unit
6. BYD – 3.205 unit
7. Hyundai – 2.424 unit
8. Wuling – 1.850 unit
9. Chery – 1.829 unit
10. Isuzu – 1.802 unit.
(om/ril)