OTO Mounture — PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) bekerja sama dengan Bosowa Group meresmikan diler kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors pertama di Provinsi paling timur Indonesia, Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura, di kota Jayapura, Papua pada Kamis, 28 Januari 2021.
Acara peresmian digelar secara virtual dan diresmikan oleh Presiden Direktur PT MMKSI, Naoya Nakamura serta Subhan Aksa, Chief Executive Officer PT Bosowa Berlian Motor. Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura menjadi diler resmi Mitsubishi Motors ke-154 di Indonesia, sekaligus fasilitas ke-18 dari Bosowa Group atas kerja sama dengan Mitsubishi.
Presiden Direktur PT MMKSI, Naoya Nakamura, mengatakan pengembangan jaringan diler di seluruh wilayah Indonesia merupakan salah satu fokus Mitsubishi Motors.
“Peresmian diler resmi Mitsubishi Motors pertama di Papua ini merupakan tantangan untuk semakin mendekatkan diri kepada konsumen dan mengeksplor segmen baru serta memberikan layanan terbaik pada keseluruhan proses kepemilikan kendaraan, perawatan dan pemelihanan purna jual dengan berbagai kemudahan dan kenyamanan,” katanya dalam keterangan tertulis.
Diler ini merupakan diler dengan layanan 3S (sales, service, spare parts) khusus kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors yang berlokasi di Jl. Raya Abepura No.59, Wai Mhorock, Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua.
Diler Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura dibangun pada bidang seluas 8.953 meter persegi dan total luas bangunan 1.606 meter persegi, dilengkapi dengan area showroom seluas 198 meter persegi dan luas area workshop 921 meter persegi.
Sebagai diler khusus kendaraan penumpang dan niaga ringan dengan fasilitas 3S, diler ini memiliki layanan penjualan yang lengkap dan nyaman, meliputi display car, sales consultant dan sales lounge. Diler juga menyediakan fasilitas test drive untuk memberikan kesempatan bagi calon konsumen untuk merasakan langsung impresi berkendara dengan line-up kendaraan penumpang Mitsubishi.
Diler Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura memiliki kapasitas perbaikan kendaraan hingga 28 kendaraan per hari yang ditunjang dengan 6 stall untuk fasilitas servis umum, 1 stall inspection line dan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP).
Selain layanan service booking, juga tersedia layanan HSK (Home Service Kit) bagi konsumen dalam kondisi mendesak yang membutuhkan service di lokasi tertentu. Diler ini juga siap memenuhi kebutuhan konsumen akan ketersediaan suku cadang lini kendaraan penumpang Mitsubishi. (OM/RIL)