Mitsubishi Motors Hadir di GIIAS Makassar 2025, Bawa Mitsubishi Destinator, Xforce, dan Pajero Sport

Mitsubishi GIIAS Makassar 2025

OTO Mounture — Setelah sukses mencatatkan hasil positif di ajang GIIAS 2025 Jakarta, serta rangkaian pameran di Surabaya dan Semarang, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali melanjutkan partisipasinya pada GIIAS Makassar 2025.

Pameran otomotif ini berlangsung pada 5–9 November 2025 di Summarecon Makassar Convention Center, menandai kehadiran lanjutan Mitsubishi Motors di pasar otomotif regional Indonesia Timur.

Dalam ajang GIIAS Makassar 2025, MMKSI kembali menampilkan Mitsubishi Destinator, SUV keluarga 7-seater terbaru yang telah mendapat sambutan positif dari masyarakat sejak diluncurkan pada Juli 2025.

Menurut Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Mitsubishi Destinator telah mencatatkan lebih dari 11.000 surat pemesanan kendaraan (SPK) hingga awal Oktober 2025.

“Mitsubishi Destinator telah menerima apresiasi dan antusiasme yang tinggi dari masyarakat Indonesia. Kami berharap konsumen di Makassar dapat mengeksplorasi langsung lini produk unggulan Mitsubishi Motors dan menemukan kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan mereka,” ujar Irwan.

BACA JUGA: Dipesan Ratusan Unit, Wuling Langsung Kirim Darion EV dan PHEV Bulan Ini

Selain Mitsubishi Destinator, MMKSI juga menampilkan dua model unggulan lainnya, yakni Mitsubishi Xforce dan Mitsubishi Pajero Sport, sebagai wujud komitmen Mitsubishi Motors dalam menyediakan kendaraan yang tangguh dan nyaman untuk masyarakat Indonesia.

Untuk memberikan pengalaman langsung kepada pengunjung, Mitsubishi menyediakan tiga unit test drive, termasuk Mitsubishi Destinator Ultimate Premium. Melalui kegiatan ini, pengunjung dapat merasakan performa, kenyamanan, dan fitur-fitur canggih dari kendaraan Mitsubishi Motors.

Tak hanya itu, pengunjung yang melakukan transaksi selama pameran juga berkesempatan menikmati program penjualan dan purna jual eksklusif, seperti kemudahan pembiayaan, bonus khusus pembelian, dan diskon perawatan dan aksesori kendaraan. Program ini hanya berlaku selama GIIAS Makassar 2025 berlangsung.

Partisipasi MMKSI di Makassar bukan tanpa alasan. Wilayah ini menjadi pasar strategis dengan kontribusi signifikan terhadap penjualan nasional.

Sepanjang Januari–September 2025, Sulawesi Selatan menyumbang 67% penjualan kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Sulawesi, serta 4% terhadap penjualan nasional.

Letak Makassar yang strategis, mudah dijangkau dari berbagai kota, serta pertumbuhan wilayah yang pesat menjadikan daerah ini memiliki potensi besar untuk kendaraan multifungsi dan SUV tangguh seperti Mitsubishi Destinator dan Pajero Sport.

(om/ril)

 

 

, , , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *