Hino Indonesia dan YKAN Kolaborasi Kembangkan Nilai Tambah Produk Rumput Laut

OTO Mounture — PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) bekerja sama dengan Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN) mengumumkan peluncuran ‘Program Mendorong Nilai Tambah Produk Turunan Rumput Laut’ di Desa Tesabela, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Program tanggung jawab sosial atau CSR dari HMSI ini disebut bertujuan mendukung masyarakat setempat dan memperkuat industri budidaya rumput laut di Desa Tesabela.

Komite CSR Hino Indonesia, Dyah Maryati, menuturkan bahwa program ini bertujuan memberikan dukungan dan sumber daya kepada kelompok petani rumput laut “Talena Lain” agar dapat meningkatkan produk turunan rumput laut memiliki nilai tambah.

“Melalui kolaborasi ini, Hino Indonesia dan YKAN berkomitmen untuk mendorong praktik berkelanjutan, pertumbuhan ekonomi, dan pemberdayaan masyarakat setempat,” katanya melalui keterangan resmi, Selasa, 18 Juli 2023.

BACA JUGA:

Perjalanan 6 Tahun Wuling di Indonesia, Lawan Hegemoni Pabrikan Jepang

Fuso Driver Gathering 2023, Cara KTB Apresiasi Pengemudi Truk

Dengan fokus pada potensi industri budidaya rumput laut, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) ini kelompok petani rumput laut “Talena Lain” mendapatkan perlengkapan, pelatihan, dan sumber daya yang diperlukan untuk mengembangkan produk turunan dengan nilai tambah yang inovatif.

Peningkatan nilai tambah ini meliputi pembuatan produk makanan dari rumput laut, seperti stik, bolu, dan sirup rumput laut.

Hino Indonesia disebut sangat antusias bekerja sama dengan YKAN dalam meluncurkan “Program Mendorong Nilai Tambah Produk Turunan Rumput Laut”. Inisiatif ini mencerminkan komitmen Hino Indonesia dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Acara peluncuran ini menjadi awal perjalanan kolaboratif Hino Indonesia dan YKAN yang akan berlangsung selama beberapa bulan. Hino Indonesia dan YKAN berkomitmen memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan.

Dengan berinvestasi pada potensi kelompok petani rumput laut “Talena Lain” dan industri rumput laut, program CSR ini bertujuan menciptakan masa depan yang berkelanjutan dan sejahtera bagi masyarakat setempat di Desa Tesabela, NTT. (OM/RIL)

, , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *