
OTO Mounture — PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta–Tangerang, mencatatkan kinerja positif pada lini sparepart, aksesori, dan apparel (SAA) sepanjang periode Januari–Desember 2025.
Melalui sinergi kuat antara jaringan Dealer Honda dan AHASS, WMS berhasil membukukan nilai penjualan sekitar Rp511 miliar pada 2025. Angka tersebut tumbuh 3,9 persen dibandingkan capaian tahun 2024 yang berada di kisaran Rp492 miliar.
Pertumbuhan penjualan ini tidak hanya mencerminkan peningkatan volume transaksi, tetapi juga menunjukkan tingginya kepercayaan konsumen terhadap kualitas produk dan layanan purna jual Honda.
Sparepart, aksesori, dan apparel sepeda motor Honda kini semakin diposisikan sebagai kebutuhan utama dalam menjaga performa, keamanan, dan kenyamanan berkendara, bukan sekadar pelengkap.
“Peningkatan penjualan sparepart, aksesori, dan apparel di tahun 2025 menjadi indikator positif bahwa konsumen semakin sadar akan pentingnya penggunaan produk resmi Honda untuk menjaga performa dan nilai sepeda motor mereka,” ujar Head of PMD PT Wahana Makmur Sejati, Henry Tulus.
BACA JUGA: IIMS 2026 Siap Digelar, Area Lebih Luas dan Program Makin Beragam
Honda Genuine Parts (HGP) dirancang dan diproduksi sesuai standar kualitas PT Astra Honda Motor (AHM) dengan tingkat presisi tinggi.
Setiap komponen dipastikan memiliki kesesuaian sempurna dengan tipe sepeda motor Honda, sehingga mampu menjaga performa kendaraan secara optimal.
Kualitas tersebut menjadikan sparepart asli Honda sebagai investasi jangka panjang bagi konsumen, baik dari sisi keamanan maupun nilai kendaraan.
Selain sparepart, variasi model sepeda motor Honda juga turut mendorong pertumbuhan penjualan aksesori dan apparel. Aksesori resmi Honda dirancang khusus agar selaras dengan desain, fungsi, dan standar keselamatan kendaraan.
Seluruh aksesori Honda dipastikan kompatibel secara teknis dan estetika, mulai dari sistem kelistrikan hingga struktur rangka. Hal ini penting untuk menghindari gangguan performa maupun potensi risiko keselamatan.
Sementara itu, apparel resmi Honda hadir untuk melengkapi gaya berkendara yang tetap mengutamakan aspek keamanan dan kenyamanan.
BACA JUGA: Industri Otomotif 2026 di Tengah Ketidakpastian, Forwot Bahas Lewat Touring
Transformasi layanan digital juga menjadi faktor pendukung pertumbuhan lini SAA. Melalui aplikasi WANDA, konsumen dapat dengan mudah mengakses informasi produk, memesan sparepart dan aksesori, dan merencanakan perawatan sepeda motor Honda. Semua layanan tersebut terintegrasi dalam satu platform digital.
“Kami terus menghubungkan keunggulan Honda Genuine Parts dengan kemudahan layanan digital melalui WANDA, sehingga konsumen dapat memenuhi seluruh kebutuhan sepeda motor Honda secara cepat, aman, dan terpercaya,” jelas Henry.
Ke depan, WMS optimistis kinerja positif lini Sparepart, Aksesori, dan Apparel akan terus berlanjut, seiring meningkatnya kesadaran konsumen terhadap kualitas, keselamatan, dan kemudahan layanan.
Dengan semangat inovasi dan fokus pada kebutuhan pelanggan, PT Wahana Makmur Sejati berkomitmen untuk terus memperkuat posisinya sebagai main dealer Honda unggulan di bidang layanan purna jual.
(om/ril)








