Jelang IIMS 2026, iCAR Perkenalkan Identitas Merek dan iCAR V23 yang Raih 5 Bintang ASEAN NCAP

iCar V23

OTO Mounture — Menjelang peluncuran resminya di Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026, iCAR memperkenalkan identitas merek serta ambisi globalnya kepada publik Tanah Air.

Berada di bawah naungan Chery Group, iCAR hadir sebagai merek otomotif dengan pendekatan desain berkarakter dan teknologi relevan, menyasar konsumen berjiwa muda yang mengutamakan ekspresi diri dan gaya hidup modern.

iCAR membawa perspektif baru terhadap mobilitas masa kini dengan menggabungkan teknologi Chery yang telah teruji secara global dan pendekatan digital yang dekat dengan keseharian pengguna.

Filosofi huruf “i” dalam nama iCAR mencerminkan nilai intelligence, internet, innovation, individual, inspiration, dan information, yang menjadi landasan dalam menghadirkan kendaraan cerdas, personal, dan nyaman untuk penggunaan harian.

Komitmen tersebut diwujudkan melalui iCAR V23, model perdana yang akan diluncurkan di Indonesia. Mengusung desain boxy modern, V23 dirancang untuk memberikan rasa aman dan keandalan di berbagai kondisi berkendara.

Hal ini diperkuat dengan pencapaian rating keselamatan 5-Star ASEAN NCAP yang diumumkan pada 26 Desember 2025, menjadikan iCAR V23 sebagai kendaraan boxy pertama yang meraih predikat tersebut.

BACA JUGA: Bridgestone Indonesia Resmikan TOMO Signature Holy Ban

ASEAN NCAP merupakan sistem penilaian keselamatan paling kredibel di Asia Tenggara, dengan empat aspek utama penilaian: Adult Occupant Protection (AOP), Child Occupant Protection (COP), Safety Assist (SA), dan Motorcyclist Safety (MS).

iCAR V23 meraih lima bintang di seluruh kategori, menandakan pemenuhan standar keselamatan internasional baik dari sisi struktur bodi, fitur aktif, maupun pasif.

Pada kategori AOP, V23 mencatatkan skor 31,77 poin dengan tingkat keberhasilan 99%. Dalam uji tabrak frontal 40% pada kecepatan 64 km/jam, sistem airbag berfungsi optimal, tegangan tinggi otomatis terputus, serta battery pack tetap utuh tanpa indikasi kebocoran, asap, atau api. Struktur pilar A/B/C/D tetap kokoh, pintu kendaraan dapat dibuka normal, dan ruang kabin terjaga dengan baik.

V23 juga menunjukkan performa sempurna dalam uji benturan samping dengan skor 8 poin, berkat respons cepat airbag samping yang menjaga keselamatan penumpang.

BACA JUGA: Chery Resmikan Dealer ke-72 Nasional, Hadir Perdana di Kota Kupang

Dari sisi konstruksi, 18% bodi menggunakan baja cetak panas, dan 70% baja berkekuatan tinggi, dilengkapi enam airbag standar serta sabuk pengaman pretensioner dengan pembatas beban.

Pada kategori COP, iCAR V23 meraih 42,5 poin, mencerminkan perlindungan optimal bagi penumpang anak usia 18 bulan dan 3 tahun. Sementara di Safety Assist, sistem persepsi 1V3R mendukung fungsi AEB, menghasilkan skor 18 poin dan nilai sempurna pada AEB City dan Inter-Urban.

Untuk keselamatan pengendara sepeda motor, sistem Blind Spot Detection (BSD) pada V23 meraih 14 poin, dengan radar gelombang milimeter yang aktif memantau area samping dan belakang kendaraan.

Dengan skor total 91,02 poin, pencapaian ini menegaskan komitmen jangka panjang iCAR dalam menghadirkan kendaraan energi baru yang aman, andal, dan relevan bagi pasar Indonesia.

(om/ril)

 

 

, , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *