
OTO Mounture — Usai ramai dikeluhkan konsumen, PT Astra Honda Motor (AHM) membuka layanan pengecekan untuk rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame).
Layanan itu disebut dihadirkan sebagai upaya membantu penanganan kendala konsumen, tersedia di bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS). Selain itu AHM juga membuka layanan contact center 1-500-989 yang dapat diakses dari seluruh Indonesia selama 24 jam.
Pihak AHM pun menjelaskan tentang hasil pertemuan terpisah yang sudah dilakukan dengan Kementerian Perindustrian, Kementerian Perhubungan dan Kementerian Perdagangan terkait keluhan eSAF.
Perusahaan disebut bakal bekerja sama dan mengikuti arahan. AHM juga melakukan penelitian bersama tim gabungan Kementerian Perhubungan dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).
BACA JUGA:
Ini 30 Model Motor Listrik yang Terima Subsidi Pemerintah
Penjualan Ritel Neta Anjlok di Tiongkok
Direktur Marketing AHM Octavianus Dwi Putro, mengatakan bahwa pihaknya sangat berhati-hati dalam melakukan penelusuran dan analisa dengan menyelidiki penyebab permasalahan yang dikeluhkan.
“Kami kooperatif membantu kementerian melakukan analisa terhadap keluhan konsumen ini. Terima kasih atas kepercayaan kepada AHM dan seluruh jaringan Honda,” katanya melalui keterangan resmi, Kamis, 31 Agustus 2023.
Diketahui, eSAF merupakan rangka yang digunakan AHM untuk memproduksi sejumlah skuter matik (skutik) di pasar domestik sejak 2019. Setidaknya ada empat skutik yang kini menggunakan eSAF antara lain Genio, Beat (termasuk Beat Street), Scoopy dan Vario 160. (OM/RIL)