OTO Mounture — Wuling Motors kembali berpartisipasi dalam ajang Gaikindo Indonesia International Autoshow (GIIAS) Surabaya 2023 dengan menampilkan New Almaz RS dan memperkenalkan Air ev Lite.
New Almaz RS merupakan lini produk medium SUV Wuling yang mendapatkan pembaruan di segi eksterior dan interior, sedangkan Air ev Lite adalah varian terbaru dari keluarga mobil listrik Wuling dengan harga yang terjangkau.
Wuling Air ev Lite dipasarkan dengan harga Rp213,5 juta on the road (OTR) Surabaya, namun karena mendapatkan insentif PPN dari pemerintah maka konsumen dapat memilikinya cukup dengan Rp194 jutaan.
Adapun kedua produk tersebut sebelumnya telah tampil secara perdana di ajang GIIAS 2023 lalu dan kini dihadirkan di GIIAS Surabaya 2023 yang digelar di Grand City Convention and Exhibition hingga 24 September mendatang.
BACA JUGA:
Astra Financial Hadirkan Program Menarik di GIIAS Surabaya 2023
Arista Otomotif Expo Medan Hadirkan Beragam Promo Menarik
Senior Manager Marketing Strategy Wuling Motors, Ricky Christian, mengatakan bahwa pihaknya mengusung tema ‘Terus Hadir Dengan Inovasi Tanpa Akhir’ yang merupakan wujud komitmennya untuk selalu konsisten dalam menghadirkan produk inovatif yang mendukung konsumen untuk bergerak menuju kehidupan yang lebih baik.
“Hal tersebut kami buktikan dengan menampilkan eksterior dan interior dari New Almaz RS serta meluncurkan Air ev Lite bagi masyarakat Surabaya dan sekitarnya,” ujarnya melalui keterangan resmi.
Dalam gelaran GIIAS Surabaya 2023, Wuling menempati booth seluas 216 meter persegi di Grand City Convention and Exhibition, Surabaya.
Tersedia juga Almaz Hybrid, Alvez, serta Air ev Long Range dan Standard Range yang dapat dicoba oleh konsumen di area test drive. Wuling juga menyiapkan berbagai promo menarik bagi setiap pengunjung pameran yang melakukan transaksi selama pameran berlangsung. (OM/RIL)